PENGARUH PENDIDIKAN AGAMA DALAM KELUARGA TERHADAP KEDISIPLINAN BERAGAMA DI SDN 5 PULAU MAYA
Sari
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui ada atau tidak adanya pengaruh pendidikan agama dalam keluarga terhadap kedisiplinan beragama siswa kelas Vdi SDN 5 Pulau Maya Kayong Utara. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan teknik analisis regresi. Pengambilan data penelitian menggunakan random sampling dengan jumlah responden sebanyak 77 siswa dari 35% jumlah seluruh siswa kelas V SDN 5 Pulau Maya. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan dua metode, yaitu dokumentasi dan angket. Metode dokumentasi digunakan untuk memperoleh data mengenai responden dan sekolah, sedangkan metode angket digunakan untuk mengambil data tentang kedua variabel, yakni untuk mengetahui pelaksanaan pendidikan agama dalam keluarga siswa dan kedisiplinan beragama siswa.
Pengujian hipotesis penelitian ini menggunakan analisis regresi. Hasil analisis regresi menunjukkan bahwa ada pengaruh tetapi kecil (sebesar 2%) antara pendidikan agama dalam keluarga terhadap kedisiplinan beragama siswa di kelas VSDN 5 Pulau Maya. Hasil hitung analisis regresi menunjukkan bahwa F reg lebih kecil dari F tabel. Hal tersebut terjadi karena adanya faktor lain yang dapat mempengaruhi kedisiplinan beragama siswa, antara lain faktor lingkungan masyarakat dansekolah.
Kata Kunci : Pendidikan Agama, Mengatasi Kedisiplinan Keluarga
Teks Lengkap:
Download PDF (English)Referensi
SDN 5 Pulau Maya Tahun ajaran 2021-2022” ditolak. Artinya pendidikan agama dalam keluarga
M. Syaifulloh, “Korelasi antara Tingkat Pendidikan Orang Tua dan Kedisiplinan Salat Berjama’ah Siswa di MTs Darul Ulum Pidodokulon Patebon Kendal Tahun 2010-2011”, Skripsi. Semarang: IAIN Walisongo, 2011.
Mahmud dkk, Pendidikan Agama Islam dalam Keluarga, Jakarta: Akademia Permata, 2013.
Sugiyono, Metode Penelitian Pendidikan (Pendekatan Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D), Bandung: Alfabeta, 2010.
Ibrahim, Tatang, Fikih Madrasah Tsanawiyah Kelas VII, Semester 1 dan 2, Bandung:
Refbacks
- Saat ini tidak ada refbacks.
##submission.license.cc.by-nc4.footer##