PERAN GURU PKN DALAM MENANAMKAN BELA NEGARA PADA SISWA DI KELAS VIII AKHWAT SMPIT AL FITYAN
Sari
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peran guru Pendidikan Kewarganegaraan dalam menanamkan bela negara siswa di kelas VIII Akhwat SMPIT Al Fityan Kabupaten Kubu Raya. Metode penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif dengan bentuk deskriptif. Sumber data dalam penelitian yang di hasilkan dari mendapatkan informasi dengan keterangan langsung dari pihak yang di jadikan informasi penelitian ini yaitu: Kepala sekolah SMPIT Al-Fityan, guru Pendidikan Kewarganegaraan SMPIT Al-Fityan, siswa kelas VIII Akhwat SMPIT Al-Fityan. Hasil penelitian ini yaitu peran guru Pendidikan Kewarganegaraan dalam menanamkan bela negara siswa dengan membimbing siswa memahami bela negara dan memberikan contoh konkret dari tokoh pahlawan serta menggambarkan secara jelas tentang bela negara. Faktor penghambat guru Pendidikan Kewarganegaraan dalam menanamkan bela negara yaitu faktor internal berasal dari dalam diri siswa, hal ini karena siswa tidak bersemangat dalam proses pembelajaran Pendidikan Kewarganegeraan dan faktor eksternal yaitu siswa berasal dari latar belakang yang berbeda-beda. Upaya guru Pendidikan Kewarganegaraan dalam menanamkan bela negara siswa yaitu menanamkan bela negara siswa pada proses pembelajaran dikelas dengan memberikan semangat belajar kepada siswa dan memanfaatkan media pembelajaran berbasis IT sehingga menarik perhatian siswa dalam pembelajaran Pendidikan Kewarganegaraan.
Kata Kunci
Teks Lengkap:
PDFReferensi
Ade, A. (2020). Bela Negara. Banten: Kepala Badan Kesbangpol.
Hamid, A. (2019). Berbagai Metode Mengajar bagi Guru dalam Proses Pembelajaran. Penelitian Sosial dan Keagamaan. Vol. 9 No. 2
Hartini, A., & Fusnika. (2018). Kontribusi Perguruan Tinggi dalam Menumbuhkan Semangat Bela Negara di Kalangan Pelajar. Pengabdian Masyarakat Khatulistiwa, 3. Vol. 3 No. 2 https://doi.org/10.31932/jpk.v3i2.251
Mutmainah, D., & Kamaludin. (2018). Peran Guru Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan Dalam Membentuk Sikap dan Kepribadian Siswa. Civicus : Pendidikan Penelitian Pengabdian Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan, 51. Vol. 6 No. 2. https://doi.org/10.31764/civicus.v6i2.673
Rahayu, S. K. (2021). Penguatan Kesadaran Bela Negara Pada Remaja Milenial Menuju Indonesia Emas. Pedagogika, 135-136. Vol. 12 No. 2. https://doi.org/10.37411/pedagogika.v12i2.711
Sari, D. Y., Ulpah, F., & Ramadhani, U. (2023). Implementasi Peran Guru Sebagai Pembimbing dalam Menanamkan Nilai Moral Pancasila. Jurnal Smart Paud. Vol. 6 No. 2. https://doi.org/10.36709/jspaud.v6i2.54
Sianturi, G. C., Salam, & Sariani, D. (2024). Analisis Peran Guru PPKn Dalam Menanamkan Sikap Bela Negara Pada Siswa. Academy of Education Journal.
Sugiyono. (2013). Metode Penelitian Kuantitafif, Kualitatif, dan R&D. Bandung: Alfabeta.
Sugiyono. (2022). Metode Penelitian Kualitatif. Bandung: Alfabeta.
Sugiyono. (2023). Metode Penelitian Kualitatif. Bandung: Alfabeta.
Widianto, E., Husna, A., Sasami, A. N., Rizkia, E. F., Dewi, K. F., & Cahyani, S. A. (2021). Pemanfaatan Media Pembelajaran Berbasis Teknologi Informasi. Journal of Education and Teaching. Vol. 2 No 2. http://dx.doi.org/10.24014/jete.v2i2.11707
Website
JOGLOABANG. (2019, 07 15). Retrieved from UU 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional: https://www.jogloabang.com/pustaka/uu-20-2003-sistem-pendidikan-nasional
Refbacks
- Saat ini tidak ada refbacks.
##submission.license.cc.by-nc4.footer##