ANALISIS NILAI KARAKTER MANDIRI SISWA MTS MUJAHIDIN PONTIANAK

Feni Feni, Tri Mega Ralasari, Galuh Hartinah

Sari


Secara Umum tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan gambaran nilai karakter mandiri siswa MTs Mujahidin Pontianak. Secara khusus penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan nilai yang berkaitan dengan: tanggung jawab, kerja keras, disiplin, dan rasa ingin tahu. Metode yang digunakan adalah deskriptif kuantitatif dengan jumlah sampel sebanyak 31 responden. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini yaitu wawancara, angket dan studi dokumentasi. Berdasarkan hasil penelitian secara umum dapat disimpulkan bahwa gambaran nilai karakter mandiri siswa MTs Mujahidin Pontianak yang menunjukkan kategori “Baik” dengan persentase 79%, dengan hasil persentase setiap aspek sebagai berikut: aspek tanggung jawab menunjukkan kategori “Baik” dengan persentase 80% dapat dideskripsikan siswa mampu menyelesaikan tugasnya, mengatur waktu aktifitasnya, dan dapat menjalankan kewajibannya sebagai siswa. Aspek kerja keras menunjukkan kategori “Baik” dengan persentase 78% dideskripsikan siswa tidak bergantung pada orang lain dalam mengerjakan tugas, bersungguh-sungguh dalam mengatasi kesulitan belajar, menggunakan waktu belajar secara efektif. Aspek disiplin menunjukkan kategori “Baik” dengan persentase 82% dideskripsikan siswa mematuhi peraturan/tata tertib yang berlaku disekolah, mematuhi jadwal tugas dan jam belajar disekolah yang telah ditetapkan. Aspek rasa ingin tahu menunjukkan kategori “Baik” dengan persentase 77% dideskripsikan siswa mencari informasi terkait materi pelajaran dari berbagai sumber dan bertanya tentang sesuatu yang terkait dengan materi pelajaran

Kata Kunci


Nilai karakter mandiri

Teks Lengkap:

PDF

Referensi


Abduh, M. (2019). Nilai Karakter Utama.

–53. Jakarta:Pusat Penilaian

Pendidikan

Chairil Faif Pasani, Sumartono, H. S.

(2014). Mengembangkan karakter

tanggung jawab siswa melalui

pembelajaran model koooperatif tipe

number head together. 2014, 1–10

Hidayat Rifqi. (2017). Pengaruh

Kemandirian Terhadap Prestasi

Belajar Siswa Mata Pelajaran

Akhlaq Kelas VIII di SMP

Muhammadiyah 10 Tamansari

Karangmoncol Purbalingga Tahun

Pelajaran 2016/2017. Skripsi.

Purwokerto:Universitas

Muhammadiyah Purwokerto, 6–37.

Hudiyono. (2014) Membangun Karakter

Siswa Melalui Profesionalisme dan

Gerakan Pramuka.Bandung:

Erlangga.

Majid, A. (2016). Konsep Disiplin. hlm 6–

(Online) tersedia di:

https://digilib.iainkendari.ac.id/692/3

/BAB%20II.pdf

Meldawati, F. (2022). Penguatan Nilai

Utama Karakter Siswa di SMK

PGRI 1 Martapura dalam Mata

Pelajaran Bahasa Inggris. JIRA:

Jurnal Inovasi Dan Riset Akademik,

(2), 71–85.

https://doi.org/10.47387/jira.v3i2.25

Khanapi. (2003). UU No. 20 Tahun 2003

Tentang Sistem Pendidikan

Nasional. Records Management

Journal, 1(2), 1–25.

Kusnaedi, R., Teori, A. L., & Karakter, N.

(2016). Implementasi Nilai-Nilai

Penguatan Pendidikan Karakter

Rocilia Kusnaedi, FKIP UMP, 2019.

–37.

Ratih Widyaningrum. (2013). Peningkatan

Rasa Ingin Tahu. Fkip Ump, 1–32

Syfa. (2017). Analisis Nilai Karakter

Dalam Pelaksanaan Kegiatan

Ekstrakurikuler Seni Karawitan.

Journal of Chemical Information

and Modeling, 53(9), 8–30.

file:///C:/Users/User/Downloads/fvm

e.pdf


Refbacks

  • Saat ini tidak ada refbacks.


##submission.license.cc.by-nc-sa4.footer##